Gosip artis, musik, sinopsis drama, dan film.

Tuesday, May 6, 2014

[Spoiler] 'Angel Eyes' Episode 7

Dengan menyusul Dong Joo ke bandara, Soo Wan berharap bisa menahan Dong Joo untuk tidak pergi ke Boston - pergi darinya lagi untuk kedua kalinya. Sayangnya, Dong Joo tetap pergi - meski hatinya perih menahan sedih.

Kesedihan Soo Wan bertambah dengan rencana pertunangan, yang telah dibicarakan ayahnya dan Young Ji ibunya Ji Won. Sampai-sampai Soo Wan terbengong-bengong tidak tahu harus berkata apa.

Keesokan harinya, ketika perasaannya sudah mantap, Soo Wan pergi menemui Ji Won dan menyatakan bahwa kini dia sudah tak bisa bersama-sama lagi. Sebab, Soo Wan hanya memberi satu tempat di hatinya, dan tempat itu bukan untuk Ji Won. Karena itu, kalung berbandul bintang yang diberikan Ji Won untuk Soo Wan dikembalikan.

Untuk mengusir rasa sedihnya, Soo Wan pergi ke Observatorium. Dia berharap Dong Joo ada di sana. Bahkan, dia coba menapak-tilasi keberadaan Dong Joo dengan tidur di meja yang sama ketika mereka pergi minum-minum. Soo Wan meletakkan kepalanya di meja dan memejamkan mata. Menggumamkan betapa dia merindukan Dong Joo setengah mati.

Seseorang mendatangi tempat Soo Wan tertidur dan menghapus air mata Soo Wan. Soo Wan membuka matanya dan menemukan Dong Joo di sana. Lalu dia marah-marah. Dong Joo kemudian memeluknya dengan penuh kehangatan dan menyatakan bahwa dia sudah pulang dan takkan pergi ke mana-mana lagi.

Jae Beom marah mengetahui Dong Joo kembali ke Korea untuk mengganggu kehidupan Soo Wan. Dia tak menginginkan hal itu. Karena tak ada yang bisa Jae Beom lakukan, dia akhirnya marah dan mengatakan bahwa dia takkan mengakui Dong Joo sebagai anaknya lagi. Dong Joo mengatakan bahwa meski Jae Beom marah, dia takkan membalas dengan kemarahan yang sama.

Ji Won tetap mencoba mendekati Soo Wan dengan menunjukkan rumah masa depan untuknya dan Soo Wan bernaung. Bahkan Ji Won memberikan kuncinya. Begitu mengetahui arah ucapan Ji Won, Soo Wan mengembalikan kunci rumah tersebut dan meninggalkan Ji Won sendirian.

Setelah menemui Soo Wan beberapa hari sebelumnya dan berjanji menemuinya lagi besok. Dong Joo akhirnya menampakkan diri di hadapan Soo Wan. Namun Soo Wan mengatakan jika ingin menemui maka itu lebih baik dilakukan selepas pulang kerja. Lalu Soo Wan meninggal Dong Joo. Dong Joo tersenyum melihat tingkah Soo Wan yang menggemaskan.

Ternyata Dong Joo justru menjadi kepala petugas 119. Hal itu membuat Soo Wan shock. Dia bertanya kepada atasannya mengapa membiarkan Dong Joo masuk. Atasannya beralasan kalau Dong Joo yang menawarkan diri, lagipula sebelumnya Soo Wan juga mengatakan butuh seorang dokter di tim petugas 119. Lalu atasannya meminta Soo Wan mengenalkan tempat-tempat di kantornya kepada Dong Joo.

Dengan menjadi petugas 119, membuat Dong Joo punya banyak kesempatan untuk berada di sisi Soo Wan. Bahkan Dong Joo bisa mencari-cari alasan supaya bisa menemui Soo Wan. Salah satunya adalah dengan menelpon Soo Wan dan meminta laporan. Padahal, Dong Joo hanya ingin menemui Soo Wan saja. Dong Joo bahkan menunggu di atas atap dan tidak mempedulikan laporan yang dilaporkan Soo Wan.

Setelah laporan selesai, Soo Wan pergi dari hadapan Dong Joo. Dong Joo buru-buru memeluk Soo Wan dari belakang. Di saat bersamaan, Ji Won datang ke kantor Soo Wan.

Selengkapnya, kalian bisa baca sinopsis 'Angel Eyes' episode 7.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : [Spoiler] 'Angel Eyes' Episode 7

0 komentar:

Post a Comment